Banyak cara
untuk menghilangkan lemak yang berlebihan dari tubuh kita. Selain berolah raga
secara teratur satu alternative yang bagus adalah mengkonsumsi buah APEL.
Hal ini
disebabkan oleh kandungan serat dalam apel yang tinggi sehingga sangat
bermanfaat untuk menurunkan berat badan seseorang dengan lebih cepat,
menghilangkan rasa lapar dan membuat anda merasa lebih kenyang meskipun asupan
makanan hanya sedikit.
Penelitian
menunjukkan bahwa apel efektif untuk menurunkan berat badan sebagaimana
dipublikasikan dalam Scientific Journal of Nutrition. Di sini dijelaskan bahwa
wanita yang berbadan gemuk setelah mengkonsumsi tiga apel kecil dalam satu pola
makan rendah kalori ternyata dapat menghilangkan 33% lemak tubuhnya, dibandingkan
dengan wanita yang makan makanan yang sama namun tidak mengkonsumsi apel
Ada pula hasil
penelitian yang lebih mengejutkan di mana dirilis berita tentang wanita pengkonsumsi
apel sebelum makan yang dinyatakan berhasil menghancurkan lemak dalam tubuhnya sebesar
17 kilogram hanya dalam waktu 12 minggu. Demikian informasi yang dilansir oleh
Lose Weight & Shine.
Dari manfaat
yang sudah teruji itu, tidak ada salahnya menyediakan apel di lemari es anda
sebagai ‘sahabat’ yang dapat menghilangkan lemak dengan cepat.
Semoga
bermanfaat
No comments:
Post a Comment