7 MEDIA SOSIAL UNTUK BISNIS
Ada 7 media
sosial yang sekarang menjadi media yang ampuh untuk sukses dalam berbisnis:
Facebook, Twitter, Linkedin, Instagram, Youtube, Pinteres dan Vine. Berikut ini
penjelasannya satu per satu;
Media Sosial #1 – Facebook
Dengan jumlah 2 miliar pengguna,
Facebook menjadi platform terbesar dari social media lainnya. Hal ini
menjadikan Facebook sebagai media yang sangat efektif menghubungkan bisnis kamu
dengan banyak orang di belahan dunia. Para pengguna Facebook juga menyukai
laman bisnis yang disediakan situs tersebut. Mempromosikan barang lewat
Facebook merupakan salah satu cara terbaik yang digunakannya untuk memperoleh
banyak pelanggan. Harga iklannya dipatok dari jumlah klik yang diterima dan
harganya juga terjangkau.
Media Sosial #2 – Twitter
Twitter sering menjadi platform yang
menyebarkan hal-hal viral di seluruh dunia. Prosentasi pemakaian Twitter dalam
marketing mencapai sekitar 80%. Twitter mempermudah anda untuk melakukan
promosi acara, promo produk, atau artikel mengenai produk kamu. Hashtag
merupakan fitur populer di twitter, oleh karena itu setiap promosi melalui
twitter jangan lupa untuk menyertakan hashtag. Hashtag juga berguna untuk
menemukan pertanyaan dari pelanggan mengenai produk kamu.
Media Sosial #3 – LinkedIn
LinkedIn mungkin seperti sebuah CV
online bagi kalangan profesional. Namun, dibalik semua itu, pengguna LinkedIn
juga banyak yang melakukan pemasaran. Dari data yang ada, penggunaan LinkedIn
dalam dunia marketing mencapai 70%. Di sini akan banyak kita temui ide, konsep,
peluang bisnis, hingga lowongan kerja yang menggiurkan. Kamu bisa mengatur
sendiri profil kamu sesuai dengan cara berpromosi kamu. Mulai dari pendidikan
terakhir, kemampuan yang dikuasai, riwayat pekerjaan, dan lainnya.
Media Sosial #4 – Instagram
Instagram merupakan media sosial di
mana para penggunanya dapat berbagi foto atau video dengan para pengguna lain
melalu perangkat mobile yang dimilikinya. Instagram menawarkan para penggunanya
pengambilan gambar berkualias tinggi dan menambahkan filter pada foto-foto yang
diambilnya. Tak heran Instagram sekarang menjadi senjata promosi ampuh para
pegiat online shop. Kamu juga bisa menyematkan hashtag-hashtag populer untuk
menyebarluaskan produk kamu ke pengguna lain.Pemasaran secara mobile tersebut
sangat penting dan patut dipertimbangkan. Terlebih lagi di tahun 2017 ini Instagram
telah memiliki 700 juta pengguna di seluruh dunia.
Media Sosial #5 – Youtube
Siapa sekarang yang tak suka melihat
channel-channel video menarik di Youtube? Saat ini Youtube dianggap sebagai
situs media sosial paling penting dan populer di dunia. Berbagai stasiun
televisi, perusahaan produsen film, distributor rekaman, public figure dan
perusahaan lain menggunakan Youtube untuk mempromosikan produk dan jasanya.
Keterbukaan yang diberikan Youtube membuat siapapun dan perusahaan apapun bebas
memasang video apapun di situs tersebut. Secara akumulatif, video berdurasi 3
miliar ditonton penonton dari seluruh penjuru dunia setiap bulannya.
Media Sosial #6 – Pinterest
Platform ini memang baru populer
belakangan ini. Tercipta pada 2010, Pinterest rajin dilirik para pengguna media
sosial untuk mempromosikan dagangannya. Walaupun penggunannya lebih sedikit
jika dibandingkan dengan platform ternama lain, dikabarkan situs ini
menghasilkan total penjualan melebihi Facebook. Keunikan situs ini, menurut
data, populasi penggunanya didominasi oleh wanita dan setiap harinya terdapat
sekitar 5 juta pin ditautkan penggunanya.
Media Sosial #7 – Vine
Media sosial ini termasuk baru dan
merupakan tempat di mana video berdurasi pendek dapat dibagikan pada para
pengguna lain. Vine merupakan salah satu jaringan sosial media yang dapat
menjangkau semua kalangan bisnis. Banyak video lucu dan menjadi viral
dipamerkan melalui Vine. Video-video lucu dalam Vine juga menerima empat kali
lipat page view lebih banyak dari video pemasaran biasa. Keunggulannya, video
Vine tidak hanya ditayangkan secara inline tetapi juga dapat menjadi iklan di
televisi. #dmc #tebarmanfaat
No comments:
Post a Comment