Sunday, August 23, 2020

4 TANDA IMUNITAS MENURUN

Sistem kekebalan tubuh merupakan garis perlindungan utama untuk melawan berbagai mikroba menular, salah satunya virus Corona COVID-19. Sistem kekebalan tubuh manusia bekerja sepanjang waktu untuk membuat tubuh tetap sehat. Oleh sebab itu, penting untuk kita selalu menjaga kekebalan tubuh, seperti mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi, berolahraga, serta beristirahat dengan cukup.

Menurut Times of India, terdapat sebuah penelitian mengatakan, orang yang memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah akan lebih rentan dan parah terkena infeksi virus corona baru. Hal ini dikarenakan sistem imun tidak bisa menyerang patogen (mikroba asing) yang masuk dengan baik.

Berikut 4 tanda sistem kekebalan tubuh sedang lemah, dikutip dari laman Times of India:

1. Sering sakit dan butuh waktu lebih lama untuk sembuh

Sering sakit adalah salah satu tanda paling jelas kalau sistem kekebalan tubuhmu cukup lemah. Memiliki sistem kekebalan yang lemah, tidak memungkinkan sistem imun dapat melawan bakteri, virus, dan jamur yang masuk ke dalam tubuh. Akibatnya, kamu menjadi rentan terkena infeksi.

Hal ini juga berlaku pada luka yang membutuhkan waktu lebih lama untuk sembuh. Dalam laporan American Academy of Allergy Asthma and Immunology, jika kamu minum lebih dari dua rangkaian antibiotik dalam setahun dan mengalami luka parah hanya karena infeksi sederhana, keduanya menandakan kamu menderita gangguan imunologi.

2. Sering merasa sangat lelah

Jika kamu merasa sangat lelah, bahkan setelah tidur lebih lama, bisa jadi sistem kekebalan tubuhmu sedang menurun. Sistem kekebalan tubuh yang lemah membutuhkan lebih banyak energi untuk bisa melawan infeksi. Akibatnya, kamu merasa lelah dan butuh istirahat sepanjang waktu.

3. Masalah perut

Menurut para ilmuwan di Universitas John Hopkins, sebagian besar sistem kekebalan manusia terletak di usus. Saluran pencernaan memiliki bakteri baik untuk melepaskan antibodi, sehingga mampu melawan infeksi. Karena itu, jika terjadi ketidakseimbangan pada bakteri usus, kamu akan lebih mudah tertular infeksi. Hal tersebut juga berpotensi membuat seseorang rentan terhadap penyakit autoimun dan peradangan lainnya, seperti diare, atau sembelit.

4. Sariawan

Sariawan memang bisa terjadi dikarenakan berbagai faktor. Namun, sering kali sariawan bisa menjadi indikasi sistem kekebalan tubuh yang lemah. Stres yang merupakan salah satu faktor sistem imun bisa melemah, juga berpotensi menyebabkan sariawan.

https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-5141259/waspadai-4-tanda-daya-tahan-tubuh-melemah

Sistem kekebalan tubuh merupakan garis perlindungan utama terhadap virus Corona. Karena itu, kenali 4 tanda daya tahan tubuh sedang melemah, lalu perbaiki.

No comments:

Post a Comment