Monday, February 29, 2016

JAM KERJA BIOLOGIS

Jam Kerja Biologis
“JAM KERJA BIOLOGIS ORGAN TUBUH MANUSIA”
oleh: Prof. dr. Soeharsoyo SpAk
LAMBUNG,  Jam 07:00 - 09:00. Daya kerja lambung sedang kuat-kuatnya.  Dianjurkan untuk sarapan yang bergizi tinggi pada jam ini.
JANTUNG, Jam 11:00 - 13:00; Hindari panas berlebih dan olah fisik, terutama bagian yang ada keluhan di pembuluh darah.
HATI / LIVER, Jam 13:00 - 15:00, Kondisi liver sedang lemah, dengan istirahat sejenak akan terjadi proses regenerasi sel2 hati.
PARU-PARU, Jam 15:00 - 17:00, Paru paru sedang lemah, istirahat dan nafas dengan teratur untuk mengembalikan energi paru paru.
GINJAL, Jam 17:00 -19:00, Ginjal dalam kondisi kuat, terjadi proses pembentukan sumsum tulang dan sel otak. Ini jam terbaik untuk belajar.
LAMBUNG, Jam 19:00 - 21:00, Lambung sedang lemah. Diusahakan jangan  mengkonsumsi makanan padat yang sulit dicerna, atau lebih baik berhenti makan.
LIMPA, Jam 21:00 23:00, Limpa dalam kondisi lemah, terjadi proses pembuangan racun tubuh dan regenerasi sel limpa. Jika wajah menjadi agak pucat di jam ini, artinya limpa ada gangguan.
JANTUNG, Jam 23:00 - 01:00, Jantung sedang dalam kondisi lemah. 
Waktunya istirahat untuk pemulihan energi tubuh.
HATI / LIVER, Jam 01:00 - 03:00, Liver dalam kondisi kuat, terjadi proses pembuangan racun hasil metabolisme tubuh. Ini saatnya terjadi regenerasi sel.
PARU-PARU, Jam 02.30 - 04:30, Kondisi paru paru sedang kuat, terjadi pembersihan dan pembuangan racun atau kotoran diparu paru. Akan terjadi batuk, bersin dan berkeringat bila paru-paru kotor. Ini jam terbaik untuk “Qiyamul lail”. Saat sujud pada waktu inilah mengalirnya darah yang kaya akan oksigen ke otak tertentu yang tidak bisa dialirkan darah pada saat sujud diwaktu siang.
USUS BESAR, Jam 05:00 - 07:00, Usus besar dalam kondisi kuat, 
biasakan B.A.B di jam ini agar kotoran, racun dan sisa sistem pencernaan dapat dikeluarkan semua.
Sayangi diri kita dan orang di sekitar kita dengan share ini ke orang-orang di sekitar kalian :)

Sunday, February 21, 2016

MEMBUAT PENGUSIR NYAMUK

MEMBUAT PENGUSIR NYAMUK
Cara mebuat pengusai nyamuk sangat mudah sekali, cukup dengan jeruk dan cengkeh, karena kombinasi keduanya menimbulkan bau yang tidak disukai nyamuk
Siapkan jeruk nipis atau jeruk lemon dan cengkeh, lalu cukup tancapkan cengkeh seperti pada gambar di atas. Setelah itu kita bisa meletakannya di tempat yang kita inginkan.

Aroma jeruk lemon sangat tidak disukai nyamuk, bahkan nyamuk bisa mati bila terkena. Cara ini bahkan sudah dikembangkan oleh dua mahasiswan Universitas Ahmad Dahlan, dengan mengembangkan pengolahan limbah kulit jeruk dan minyak cengkeh menjadi obat nyamuk

Saturday, February 20, 2016

VIRUS ZIKA MEREBAK

Zika Virus Merebak
Belakangan dunia kesehatan Indonesia digegerkan oleh temuan yang diungkap oleh Dr. Herawati Sudoyo Ph.D, Deputi Direktur Eijkman Institute. Disampaikan bahwa lembaga kesehatan ini menemukan adanya kasus Zika Virus untuk pertama kalinya di Indonesia, tepatnya di kawasan Jambi pada awal semester tahun 2015 lalu.
Temuan ini cukup mengejutkan mengingat virus ini biasanya menjadi endemik kawasan Afrika dan area Pasifik. Zika Virus ini terbilang jarang muncul di kawasan Asia Tenggara. Dan inilah yang kemudian mendorong kami mengulas lebih lanjut mengenai Zika Virus. Apa sebenarnya Zika Virus dan apa serangan infeksi yang dapat muncul karena Zika Virus?
Zika Virus adalah virus yang proses penularannya melalui media nyamuk Aedes aegypti. Masih satu family dengan virus lain seperti virus penyebab penyakit demam berdarah, penyakit kuning, dan penyakit cikungunya.
Beberapa riset mengembangkan kecurigaan adanya kemungkinan penyebaran virus ini di luar media nyamuk, seperti melalui proses tranfusi darah dan hubungan seks. Meski dugaan ini belum bisa dibuktikan kebenarannya.
Virus ini pertama ini diidentifikasi pada tahun 1947 di negara Uganda. Temuan pertama kali dari kasus Zika Virus justru didapatkan dari kasus demam yang muncul pada kera asli endemik Uganda. Kemudian virus ini menjangkit manusia dan pernah menyerang sejumlah populasi manusia di kawasan Afrika secara meluas pada tahun 1954.
Dan kasus pertama dari penyakit yang disebabkan oleh Zika Virus di luar Afrika terjadi di Yap Island, sebuah pulau di kawasan Pasifik Mikronesia pada tahun 2007. Semenjak itu, kasus Zika Virus beberapa kali muncul dalam frekuensi yang tidak kuat di kawasan Pasifik. Di Asia Tenggara sendiri kasus ini masih terbilang sangat langka, Zika Virus pertama kali ditemukan di kawasan Indocina berdasarkan data WHO pada awal Juni 2015.
Bagaimana Gejala Infeksi Zika Virus?
Beberapa pakar melihat adanya banyak kesamaan gejala antara demam berdarah dengan demam Zika. Keduanya sama-sama diawali dengan demam yang naik turun serta rasa linu hebat pada persendian dan tulang. Kadang juga disertai mual, pusing, rasa tidak nyaman di perut dan disertai rasa lemah dan lesu yang hebat.
Beberapa kesamaan sebagai gejala awal membuat penyakit ini diidentifikasi secara keliru dengan penyakit demam berdarah. Namun sebenarnya terdapat beberapa gejala khas yang bisa membedakan keluhan infeksi Zika Virus dengan penyakit demam berdarah, beberapa tanda khusus tersebut antara lain:
Demam cenderung tidak terlalu tinggi, kadang maksimal hanya pada suhu 38 derajat celcius. Cenderung naik turun sebagaimana gejala demam berdarah, tetapi tidak terlalu tinggi.
Muncul beberapa ruam pada kulit yang berbentuk makulapapular atau ruam melebar dengan benjolan tipis yang timbul. Kadang ruam meluas dan membentuk semacam ruam merah tua dan kecoklatan yang mendatar dan menonjol.
Muncul rasa nyeri pada sendi dan otot, kadang disertai lebam dan bengkak pada sendi dan otot seperti terbentur dan keseleo ringan.
Kerap muncul keluhan infeksi mata menyerupai konjungtivitas dengan mata kemerahan. Kadang warna sangat kuat pada bagian dalam kelopak sebagai tanda munculnya ruam pada bagian dalam kelopak mata.
Meski beberapa pakar kesehatan belum mengibarkan bendera putih yang menandakan penyakit ini tidak berbahaya. Namun sejauh ini tidak ada kasus kematian yang muncul karena infeksi Zika Virus. Penyakit yang memang masih dalam riset sejauh ini tidak menandakan sebagai penyakit berbahaya kecuali adanya masalah gangguan sendi, sakit kepala hebat, dan ruam yang membuat kulit terasa kurang nyaman dan gatal.
Penyakit yang memerlukan masa inkubasi 3 hari sebelum serangan ini juga kerap kali sembuh dengan sendirinya tanpa pengobatan medis yang serius. Penanganan paling efektif menurut Dr. Herawati adalah dengan meningkatkan asupan vitamin C, E, B, dan A dalam tubuh untuk memicu sistem imunitas membentuk perlawanan alami terhadap Zika Virus. Dalam kondisi tubuh yang baik, penyakit infeksi Zika Virus dapat pulih dalam tempo 7 sampai 12 hari. 
Tambahan sedikit : Zika virus juga transmitted dari ibu ke bayi yang dikandungnya pada saat kehamilan atau pada saat kelahiran
Seberapa sering ? Ini belum ada referensinya
Sumber: Virus Zika Merebak, Ini Gejala dan Pencegahannya http://tempo.co/read/news/2016/01/30/107740738


Friday, February 19, 2016

MODUS BARU PENCURI MOBIL

Modus Baru Pencuri Mobil

Buat seluruh pengguna mobil, perhatian! Kalau kamu menemukan ada koin yang dimasukkan ke lubang pintu seperti gambar di atas, terutama di sisi penumpang,   maka berhati-hatilah! Ini adalah hal yang harus kamu waspadai!
Pencuri mobil selalu mencoba menemukan cara baru untuk bisa membobol milik mangsanya. Setelah sebelumnya pencuri tertangkap karena menggunakan busi kecil motor yang bisa memecahkan kaca mobil dalam waktu kurang dari 5 detik tanpa suara, sekarang inilah modus baru para pencuri!
Caranya pun ternyata cukup pintar. Pastikan kamu selalu ngecek pintu mobilmu sebelum kamu meninggalkannya, dimanapun mobilmu berada. Entah di dalam parkiran mall, di luar jalanan, ataupun di dalam rumah. Periksalah, apakah ada koin yang terpasang di pegangan pintu mobilmu, seperti ini:
Pencuri biasanya meletakkan uang koin di sisi pintu penumpang, bukan pengemudi, supaya kamu nggak bisa melihatnya dengan mudah, apalagi kalau kamu nyetir sendirian. Lalu pencuri akan mengikutimu ke mana pun pergi. Uang koin yang terpasang di pintu ini akan membuat pegangan pintu agak terbuka, tapi pintu tetap tertutup, dan kamu nggak akan bisa melihatnya karena uangnya ada di sisi pintu penumpang.
Ketika kamu turun dari mobil dan ngunci pintunya, mekanisme penguncian mobil pun gagal, karena pegangan pintunya telah di sabotase! Dan, setelah kamu jauh dari mobil, pencuri yang udah nguntit kamu dari tadi pun akan langsung masuk ke mobilmu, dan mencuri apapun barang berharga yang bisa mereka temukan di dalam mobil!

Semoga bermanfaat

Thursday, February 18, 2016

MAKOTO KONDO TENTANG CANCER

Makoto Kondo Tentang Cancer
Makoto Kondo, ahli kanker yang dikenal sebagai “nuraninya komunitas medis” oleh publik di Jepang. Dosen bidang radiologi di Keio University, Jepang, dengan pengalaman lebih dari 40 tahun dalam praktek kedokteran, berani menyatakan pandangan medis yang tidak berani diungkapkan orang menyangkut individu itu sendiri secara umum.
Ia lahir dari sebuah keluarga dokter, lulusan Fakultas Kedokteran dari Universitas Keio, Jepang, kemudian melanjutkan studinya di Amerika Serikat dan memperoleh gelar doktor. Setelah kembali ke negaranya, ia menjadi dosen bidang radiologi yang mengkhususkan diri dalam pengobatan radioterapi kanker di Universitas Keio. Selain itu juga dikenal sebagai perintis dalam hal Breast Conservation Therapy (terapi konservasi payudara) yang terkenal di seantero negeri Jepang.
Prestasinya mendapatkan penghargaan yang tinggi dari segenap masyarakat, dan memperoleh “penghargaan Kikuchi Kan ke-60” pada tahun 2012 (pemenang adalah tokoh dari segenap lapisan masyarakat yang berkontribusi besar terhadap budaya Jepang).
Berikut beberapa nasihatnya:
#1. Yang menakutkan itu bukan kanker, tetapi “pengobatannya”. Mengapa ada orang yang semula energik, lantas menjadi lemah setelah terserang kanker ? Hal ini dikarenakan mereka telah menjalani proses “pengobatan kanker”. Selama “tidak mengobati kanker”, maka penderita bisa menjaga pikirannya secara jelas dan sadar, sampai pada detik-detik terakhir hidupnya. Jika ditangani secara tepat, maka tubuh dapat bergerak bebas leluasa. Banyak kanker yang tidak memicu rasa sakit, tapi jika benar-benar sakit, maka rasa sakit atau nyeri itu juga bisa dikontrol.
Jika Anda tidak merasakan gejala sakit, gejala tidak nyaman, atau tidak berselera (makan) dan gejala lainnya, tapi dalam pemeriksaan medis terdeteksi kanker, maka “kanker” ini dipastikan adalah “pseudo kanker (kanker palsu/ semu)”. Sementara itu, hanya mengandalkan pencitraan Sinar x mendeteksi kanker payudara, ada 99%-nya juga berupa pseudo kanker atau kanker palsu, tetapi sebagian besar penderita tetap saja akan menjalani proses mastektomi (operasi pengangkatan payudara), disarankan sebaikanya berhati-hati.
#2. Lebih dini menemukan kanker yang sebenarnya juga percuma. Karena sejak lahirnya sel-sel induk kanker pertama pada saat itu, masa atau waktu kanker merenggut nyawa seseorang itu telah dipastikan. Hanya saja, karena ditemukan lebih awal, maka “waktu bertahan hidup” pada permukaan secara relatif menjadi lebih lama. Jadi dalam pelbagai situasi, kita harus melihat “tingkat kelangsungan hidup 10 tahun”, dengan begitu baru bisa menentukan seseorang yang menderita kanker itu apakah bisa “disembuhkan atau tidak”.
#3. Operasi adalah cedera serius buatan (manusia). Setelah operasi, fisik kita akan menurun tajam, sangat rentan terinfeksi, bahkan tidak tertutup kemungkinan akan meninggalkan sequela yang sulit disembuhkan. Meninggal di atas meja operasi juga merupakan hal yang biasa terjadi. Jika dokter menganjurkan Anda untuk operasi, maka sebaiknya Anda pertimbangkan dan renungkan lagi, apa yang akan terjadi seusai operasi, makin rinci pertimbangan Anda tentunya semakin baik. Pepatah dalam komunitas medis mengatakan : “Begitu operasi dilaksanakan, maka sel-sel kanker akan bergejolak, dan murka”. Karena operasi akan meninggalkan bekas luka, dan bekas luka itu merusak benteng dari sel-sel normal, selanjutnya sel-sel kanker dalam darah itu akan memanfaatkan kesempatan dan meresap ke dalam, mempercepat pembiakan, hingga pada akhirnya meletus dan menyebar ke mana-mana.
#4. Kemoterapi itu sangat beracun. Kanker dewasa yang bisa disembuhkan secara kemoterapi hanya ada empat jenis yakni, leukemia akut, limfoma ganas, kanker testis, kanker koriokarsinoma, namun, beberapa jenis kanker ini hanya menduduki sekitar 10% dari semua jenis kanker. Apakah kemoterapi dapat memperpanjang hidup penderita masih harus dibuktikan lebih lanjut, lagipula racun obat itu sangat keras, dapat berefek samping yang serius. Semakin tinggi usia, dan semakin lama waktu/masa merokok, maka toksisitas kemoterapi akan tampak lebih jelas.
#5. Sebesar 90% dari penyakit kanker, terlepas diobati atau tidak, masa bertahan hidupnya sama. Bagaimanapun maju dan mutahirnya perkembangan medis, kanker yang sebenarnya itu mustahil bisa disembuhkan hanya mengandalkan tenaga manusia. Adapun mengenai cerita-cerita yang menyentuh tentang “hidup kembali secara ajaib”, “kanker lenyap tak berbekas” atau cerita semacam itu sebagian besar berhubungan dengan pseudo kanker atau kanker palsu/semu. “Pseudo kanker” sama seperti jerawat, abaikan saja, karena secara alami akan hilang dengan sendirinya, namun, para dokter bersangkutan justru mempropagandakan sehebat-hebatnya melalui media cetak atau eletronik menghembuskan kata-kata bersifat promosi “kami telah berhasil menyembuhkan kanker "
#6. Meskipun dokter telah memastikan bahwa Anda terserang kanker, namun, jika Anda tidak merasakan derita/siksaan dari penyakit itu, maka lebih baik menunggu sambil mengamati/memantau (penyakit) terkait. Tapi, jika memang Anda benar-benar ingin mengobatinya, maka coba Anda periksa sebentar, dan pertimbangkan apakah diagnosis dokter itu benar.
#7. Operasi berjalan sukses ≠ kanker berhasil disembuhkan. Sekalipun operasi itu berjalan lancar dan sempurna, namun, kanker padat yang sesungguhnya itu juga pasti akan kambuh.
#8. Makin “canggih” dalam proses terapi itu, semakin harus Anda waspadai. Cukup banyak teknologi yang masih dalam tahap percobaan, tapi, begitu dimahkotai dengan kata “canggih”, penderita akan patuh saja ibarat kerbau dicocok hidungnya. Intinya, lebih baik Anda berhati-hati dengan terapi yang disertai kata “canggih” itu.
#9. Metode pemeriksaan melalui pancaran sinar-X 360 ° secara keseluruhan, mengambil gambar secara cross-sectional (potong –lintang) bagian dalam tubuh (pasien). Dosis radiasi sekali periksa CT Scan itu setara dengan 200 – 300 kalinya sinar X atau radiography normal! Dan dosis radiasi sekali periksa CT Scan itu cukup memicu terjadinya kanker.
#10. Memperkuat sistem kekebalan tubuh tidak bermanfaat untuk pencegahan dan pengobatan kanker, bahkan dapat dikatakan sama sekali tidak efektif. Mengapa? Karena tugas dari sel kekebalan tubuh itu adalah menyerang benda asing dari luar, sementara sel-sel kanker itu terbentuk karena mutasi sel kanker dari tubuh itu sendiri, asal tahu saja, sistem kekebalan tubuh manusia itu tidak akan menganggap sel kanker sebagai musuh. Mengapa kanker dapat tumbuh hingga 1 cm diameternya, dan bisa diselidiki, karena sel-sel kekebalan NK tidak menempatkan sel kanker itu sebagai musuh, inilah bukti tak terbantahkan terkait mengapa sistem kekebalan tubuh tidak dapat membunuh sel kanker.
Apa yang sebaiknya kita lakukan?
Lupakan kanker, tidak perlu operasi, jangan juga menjalani proses radioterapi atau terapi radiasi, apalagi kemoterapi, jangan pernah lakukan. Saat badan mulai tidak nyaman, baru pikirkan cara meringankan rasa sakit itu. Dengan begitu, baru bisa dalam kondisi paling nyaman dan rileks memperpanjang usia hidup. Jika dokter tidak menjelaskannya, maka sebaiknya jangan tanya lebih lanjut, karena tak seorang pun yang tahu Anda bisa hidup berapa lama.
Tidak peduli apakah itu penyakit kanker atau penyakit lain yang diderita, semua itu perlu ditangani oleh dokter terkait. Namun, pasien tidak perlu menyerahkan sepenuhnya kepada dokter terkait keputusan menentukan kebijakan pengobatan, dan dokter juga tidak berhak memberi petunjuk atau perintah dengan semaunya terhadap pasien.
Kita bisa belajar dari batu-batu yang terus bergulir. Asal tahu saja, batu yang terus bergulir itu tidak akan ditumbuhi lumut. Selama kita banyak menggerakkan anggota tubuh, selalu menguras otak (berpikir), maka tubuh kita tidak akan berkarat.
Selain itu, selama kita bisa membuat rasa (emosional) menjadi lebih berisi setiap hari, ada suka-duka, sedih-ceria, maka kelima organ atau indera kita (penglihatan, pendengaran, penciuman, perasa, peraba) itu niscaya tidak akan menjadi diam/lamban (pikiran atau tindakan/respon)
Jauhi hal-hal yang tidak menyenangkan, hargai dan syukuri nikmat dari kehidupan kita.
Banyak berjalan, darah akan berjalan mengalir ke segenap anggota tubuh, tidak akan tinggal/diam di bagian bawah anggota tubuh, dengan demikian, tekanan darah akan relatif stabil.
Tertawa lepas, bisa membantu menggerakkan otot ekspresi wajah dan sekat rongga badan, sehingga pernapasan akan menjadi lebih dalam, sirkulasi darah juga akan lebih baik, sampai-sampai tubuh juga akan terasa hangat.
Perbanyak nikmati makanan lezat, selalu melakukan hal-hal yang kita sukai, dengan begitu bisa membuat suasana hati menjadi ceria, tak ada tekanan, membuat tubuh mengeluarkan lebih banyak serotonin, dopamin, endorfin, meningkatkan keinginan dan suasana hati ceria, sehingga dengan demikian, hidup akan menjadi lebih ceria.
Pengalaman memberitahu saya, bahwa selama bisa menjaga suasana hati tetap ceria, niscaya akan melupakan rasa tidak nyaman yang tidak berarti, dan kanker pun tidak akan meletup (melebar dan menjadi parah).
Dewasa ini, banyak yang meninggal karena kanker. Hari ini, nasib malang tampaknya menimpa orang lain, tapi besok bisa saja terjadi pada kita, siapa tahu. Setiap orang hanya bisa menjaga dirinya (kesehatan) masing-masing.

Berbagi dengan kerabat dan teman-teman, mulai hari ini jagalah gaya hidup sehat, hadapi hari-hari itu dengan suasana ceria, inilah resep terbaik dalam pencegahan kanker!

Wednesday, February 17, 2016

10 KEKUATAN MANUSIA

10 Kekuatan Manusia

Selama menjadi penasehat, Zhuge Liang (Tokoh Genius & Hebat di Zaman Sam Kok / Tiga Kerajaan) pernah menulis sebuah surat kepada anaknya.
Isi surat yang ditulis 1.800 tahun yang lalu itu sarat dengan dengan kebijakan yang tak lekang oleh waktu dan perubahan, diantaranya berisi tentang 10 kekuatan manusia, yaitu :
1. Kekuatan Keheningan
Keheningan membantu kita menenangkan diri untuk menjernihkan pikiran. Ia menjelaskan bahwa suasana hening membantu kita melakukan introspeksi diri, mengevaluasi segala tindakan, dan menumbuhkan tekad untuk memperbaiki diri. Ia juga menegaskan bahwa kunci keberhasilan dalam belajar adalah keheningan, sebab dalam keheningan kita dapat menelusuri apa sebenarnya visi dan misi hidup kita.
2. Kekuatan Hidup Hemat
Zhuge Liang memberikan petunjuk bahwa hidup bersahaja akan menyelamatkan diri kita agar tidak diperbudak oleh materi. Hidup sederhana menurut sang penasehat ini membentuk diri kita menjadi manusia yang lebih bermoral. Jangan terseret dalam pola hidup boros, sebab pola hidup boros suatu saat dapat mengubur kita kedalam tumpukan hutang dan puing-puing kehancuran.
3. Kekuatan Membuat Perencanaan
Dalam surat-surat itu Zhuge Liang menegaskan tentang pentingnya merencanakan hidup. Fail to plan means plan to fail – Gagal merencanakan berarti merencanakan untuk gagal. Dengan melakukan perencanaan yang baik, maka kita akan dapat menempatkan prioritas dengan baik pula. Sebaliknya, tanpa perencanaan yang baik akan selalu membuat kita gagal menyelesaikan apapun yang kita kerjakan.
4. Kekuatan Belajar
Zhuge Liang dalam suratnya menyebutkan bahwa keheningan memaksimalkan pencapaian hasil dari tujuan belajar. Ia meyakini bahwa kemampuan manusia bukan berasal dari pembawaan sejak lahir, melainkan merupakan hasil dari proses pembelajaran yang dilakukan dengan konsisten. Oleh sebab itu ia menyarankan agar kita tak pernah berhenti belajar sampai kapanpun. Sementara dalam proses pembelajaran, kerendahan hati akan sangat membantu kita menyerap dengan mudah ilmu pengetahuan yang dibutuhkan.
5. Kekuatan Nilai Tambah
Nasehatnya ini menekankan kita agar lebih banyak memberi, karena hal itu akan membuat kita lebih banyak menerima. Oleh sebab itu kita harus berusaha untuk selalu memberikan yang terbaik untuk orang lain, diantaranya kepada keluarga, kerabat, teman, konsumen, mitra bisnis, dan lain sebagainya. Bila kita mampu memberikan sesuatu yang ekstra atau nilai tambah terhadap apa yang dibutuhkan orang lain, tentu saja mereka akan senang, merasa tersanjung dan terpesona. Tak heran jika selanjutnya mereka ingin selalu menjalin hubungan yang menguntungkan bagi Anda.
6. Kekuatan Kecepatan
Beliau menesehati anaknya agar tidak menunda-nunda pekerjaan karena penundaan artinya menghambat usaha kita mencapai visi dan misi secepat mungkin. Ia menandaskan agar kita menjalankan segala sesuatu dengan efektif dan efisien waktu. Dalam hal ini sangat dibutuhkan kemampuan memanajemen waktu.
Jika perlu, satu hal dilakukan bersama-sama dengan tim agar lebih cepat terselesaikan, “Alone we can do so little; together we can do so much. – Sendiri kita menyelesaikan sedikit pekerjaan; bersama kita kerjakan sangat banyak pekerjaan,” kata Hellen Keller.
7. Kekuatan Karakter
Zhuge Liang menasehati anaknya agar membiasakan diri tidak bersikap tergesa-gesa, sebab segala sesuatu memerlukan proses. Kehati-hatian dalam bersikap dapat membentuk sebuah karakter yang utuh.
Dalam pepatah bangsa Tionghoa dikatakan, “Diperlukan waktu hanya sepuluh tahun untuk menanam dan memelihara sebatang pohon, tapi memerlukan waktu paling sedikit 100 tahun untuk membentuk sebuah watak yang utuh.”
8. Kekuatan Waktu
Dalam suratnya Zhuge Liang menginginkan anaknya menghargai waktu. Sebab waktu berlalu sangat cepat, tak jarang ikut mengikis semangat dan cita-cita kita. Oleh sebab itu manajemen waktu dengan baik, jangan pernah menyia-nyiakan waktu dengan melakukan aktifitas yang kurang bermanfaat.
9. Kekuatan Imaginasi
Zhuge Liang memberikan nasehat supaya kita berpikir jauh ke depan, agar kita tidak tertinggal oleh jaman yang terus berkembang. Imajinasi tentang masa depan dikatakannya lebih kuat dari pengetahuan.
Hal ini juga pernah diucapkan oleh Albert Einstein, “Imagination is everything. It is the preview of life’s coming attractions. – Imajinasi adalah segalanya. Imajinasi adalah penarik realitas yang akan datang.”
10. Kekuatan Kesederhanaan
Sang penasehat ini mencontohkan kekuatan kesederhanaan dalam setiap surat-suratnya yang singkat dan mudah dimengerti tetapi sarat tuntunan hidup positif. Tidak ada teori atau tuntunan hidup yang muluk-muluk, melainkan kebijaksanaan hidup yang sederhana. Begitupun jika kita ingin menghasilkan prestasi hidup yang luar biasa, tak perlu menggunakan teori yang rumit. Sekalipun tindakan atau langkah-langkah yang kita lakukan sederhana tetapi jika dilakukan dengan konsisten maka kita akan mudah meraih visi dan misi.

Semoga bermanfaat

Tuesday, February 16, 2016

MENCARI SATU TEMAN

Mencari Satu Teman
Berikut adalah kata-kata yang sangat bijak.
Orang bisa bertemu. Semua karena jodoh.
Orang bisa berteman. Semua karena ketulusan.
Mengingat seseorang itu menyenangkan. Diingat seseorang itu bahagia.
Seumur hidup harus ada 6 jenis teman:
1. Bertemanlah dengan teman yang prihatin. Ketika Kamu lagi jatuh susah. Ia malah bisa menasehati kamu. Bantu kamu.
2. Bertemanlah dengan teman yang penuh energi. Pada waktu kamu gagal menghadapi masalah. Ia mendampingi kamu. Memberi kamu semangat.
3. Bertemanlah dengan teman yang menuntun jalan. Sukarela jadi peneliti jalan. Membawa kamu lewati jalan kubangan lumpur. Membuka jalan sesat.
4. Bertemanlah dengan teman yang mau memberi kamu petunjuk. Selalu mengingatkan. Perhatian kamu. Selalu mengkoreksi kamu. Agar kamu segera mengetahui keadaan sendiri. Hal2 yang tidak baik.
5. Bertemanlah dengan teman yang selalu ingin berargumentasi dengan kamu. Selalu menjadikan kamu orang yang pertama yang disodorkan. (ide-idenya)
6. Bertemanlah dengan teman yang tidak pernah meninggalkan kamu. Di BBM selalu mengirim motivasi, berita, lelucon. Kata-kata mutiara. Teman yang bisa terus mengirim pada kamu. Sebab dia memandang kamu adalah teman yang penting di dalam hatinya.
Kekayaan bukanlah teman yang ABADI. Teman adalah kekayaan yang ABADI.
Ini adalah filsafat Cina dalam mencari teman. Teman adalah sebuah kekayaan yang luar biasa. Sebuah hadiah dari Tuhan.

"Walking with a friend in the dark is better than walking alone in the light."

Monday, February 15, 2016

4 MAKANAN UNTUK MEMBERSIHKAN PARU-PARU

4 Makanan Untuk Membersihkan Paru-Paru
Kabar baiknya adalah para ilmuwan baru-baru ini mengumumkan beberapa jenis makanan yang terdiri dari buah dan sayuran yang mengandung zat yang dapat membersihkan paru-paru dari zat kimiawi dari rokok secara instan. Berikut ini daftarnya:
1. Jahe
Jahe memiliki sifat antiseptik dan antibakteri dan juga membantu saluran bronkial untuk menghilangkan zat-zat berbahaya dari paru-paru. Manfaat yang umumnya langsung terasa oleh perokok setelah mengonsumsi jahe adalah pernafasan jadi lega dan plong. Cara terbaik untuk mengonsumsinya adalah dengan mengunyah sepotong jahe segar untuk membuka saluran pernafasan yang tersumbat.
2. Jeruk bali
Jeruk bali memiliki khasiat yang sangat besar bagi kesehatan terutama untuk melawan kanker paru-paru. Buah ini sangat kaya dengan antioksidan yang dapat membantu tubuh mencegah sel kanker tumbuh tak terkendali.
Menurut seorang peneliti bernama Dr. Corrine Hanson, grapefruit atau jeruk bali juga kaya vitamin C yang menyebabkan buah ini memiliki kemampuan menghambat kerja enzim yang dapat mengaktifkan sel kanker paru-paru. Perbanyaklah mengonsumsi jeruk bali jika anda seorang perokok aktif.
3. Selenium
Selenium adalah mineral yang merangsang enzim dan bersama-sama dengan vitamin E membantu dalam memperkuat membran paru-paru. Hasil penelitian menyebutkan kadar selenium dalam tubuh berbanding terbalik dengan jumlah sel kanker. Artinya jika selenium banyak maka sel kanker akan menurun atau bahkan hilang, begitu pula sebaliknya.
Mineral Selenium banyak ditemukan dalam semangka, jamur, tiram, bayam dan ubi jalar. Jika anda seorang perokok, anda wajib mengonsumsi makanan-makanan tersebut untukmeningkatkan daya tahan tubuh dan membersihkan paru-paru anda dari racun.
4. Bawang Putih
Sebuah penelitian pernah dilakukan di Jiangsu Provincial Centre for Disease Control and Prevention di China. Hasil riset menyebutkan rajin mengonsumsi bawang putih minimal dua kali seminggu dapat menurunkan akan menurunkan risiko kanker paru sampai 44%.
Bawang putih diketahui mengandung antioksidan yang dapat mengurangi radikal bebas dalam tubuh dan mengandung senyawa allicin yang berfungsi untuk menghilangkan inflamasi dalam tubuh.
Demikian empat buah makanan yang dapat membersihkan paru-paru dari racun akibat merokok. Selain keempat makanan tersebut, anda juga bisa mengonsumsi sirsak sebagai pengobatan penyakit kanker. Semoga bermanfaat, jangan lupa klik like dan sebarkan artikel ini ke teman anda yang perokok aktif.


Sunday, February 14, 2016

RAMUAN AMPUH UNTUK ASAM URAT

Ramuan Ampuh Untuk Asam Urat
JIKA ANDA TERKENA ASAM URAT CUKUP MINUM RAMUAN INI SEKALI SAJA!
Jangan Tergantung dengan Obat Kimia.
Saya punya pengalaman 20 tahun yang lalu saat saya gak bisa sholat karena engkelku bengkak gak bisa ditekuk.
Diberi oleh saudaraku kapsul asam urat dari Amerika (1 kapsul 8 ribu), saya minum 2 hari, sakitnya cuma berkurang sedikit.
Berkat Tuhan ....  pas ke Condet ketemu orang Lamongan, umurnya 110 tahun, masih gagah, lagi nengok anaknya umur 90 tahun yang kelihatan lebih tua.
Dia tanya, "Sampeyan kenapa mas?" 
“Asam urat pak" 
“Oooo, coba cari nanas mateng satu dan lobak putih kira-kira 250 gram, di jus, tambah kemiri 3, diminum sekaligus".
“Berapa kali minumnya?”
"Sekali saja cukup"
“Terus minum lagi kapan?” 
"Untuk penjagaan 3 bulan sekali cukup"
Saya turuti langsung, asam uratku hilang sama sekali, sembuh sama sekali, Syukur sekali.
Saya ikuti tiap 3 bulan minum jus tersebut.
Puji syukur sampai sekarang saya gak pernah ngalamin lagi.
Saya share ke banyak kenalan dan ternyata banyak yang cocok dan sembuh. 
Mudah-mudahan anda pun cocok yah.....
RESEP/BAHAN:
- 1 buah Nanas matang (tengahnya jangan dibuang)
- 250 gram Lobak putih
- 3 buah Kemiri
                     
- Di jus sekaligus.
- Di minum sekaligus.
- Diulang 3 bulan sekali.
Kebaikan harus dibagikan, meskipun kita sedang tidak sakit,  paling tidak bisa jadi jalan kesembuhan bagi orang lain yang membutuhkannya.
Selamat mencoba.
Semoga bermanfaat


Saturday, February 13, 2016

KHASIAT MADU DAN KAYU MANIS

Khasiat Madu dan Kayu Manis
Madu Yang Dicampur Kayu Manis Dapat Menyembuhkan 19 Penyakit Ganas Ini
Kini para ilmuan telah menemukan manfaat yang luar biasa dari madu yang dicampur dengan kayu manis. Campuran tersebut dapat menyembuhkan berbagai penyakit ganas. Sebagaimana dilansir dari Slickmen, ada 19 penyakit ganas yang bisa disembuhkan dengan campuran madu dan kayu manis, berikut ini daftar penyakit tersebut.
1. Sehatkan hati dan jantung
Buatlah pasta dari madu dan bubuk kayu manis, oleskan pada roti bukan jelly dan selai dan makan secara teratur untuk sarapan. Hal ini bisa mengurangi kolesterol dalam arteri dan menyelamatkan pasien dari serangan jantung.
Juga, mereka yang sudah memiliki serangan, ketika mereka melakukan proses ini setiap hari, mereka bisa terjaga dari serangan berikutnya. Kebiasaan ini juga bisa mengurangi sesak napas dan memperkuat detak jantung.
Di Amerika dan Kanada, berbagai panti jompo telah diberlakukan pda pasien, dan mereka telah sukses membuktikan dan menemukan bahwa madu dan kayu manis bisa membantu memperbaiki arteri dan vena saat mereka kehilangan fungsinya ketika dimakan usia.
2. Radang sendi
Pasien arthritis atau radang sendi dapat meminum 2 sendok madu madu dan 1 sendok kecil kayu manis dengan satu cangkir air panas setiap pagi dan malam hari. Ketika diminum secara teratur bahkan arthritis kronis dapat disembuhkan.
Dalam penelitian terbaru yang dilakukan di University Kopenhagen yang melibatkan 200 pasien, ditemukan bahwa ketika para dokter merawat pasien mereka dengan campuran satu sendok makan madu dan setengah sendok teh kayu manis bubuk sebelum sarapan, mereka menemukan bahwa dalam seminggu ada 73 pasien yang benar-benar sembuh dan dalam waktu satu bulan, hampir semua pasien yang tidak bisa berjalan atau bergerak karena arthritis sekarang mulai berjalan tanpa rasa sakit.
3. Infeksi kandung kemih
Ambil dua sendok bubuk kayu manis dan satu sendok teh madu dalam segelas air hangat dan meminumnya. Hal ini akan membantu menghancurkan kuman dalam kandung kemih.
4. Kolesterol
Dua sendok makan madu dan tiga sendok teh bubuk kayu manis dicampur dalam 16 ons air teh yang diberikan kepada pasien kolesterol ditemukan untuk mengurangi tingkat kolesterol dalam darah sebesar 10 persen dalam waktu dua jam.
Seperti yang disebutkan untuk pasien rematik, ketika diambil tiga kali sehari, maka kolesterol kronis akan sembuh. Menurut informasi yang diterima dalam kata Journal, madu murni yang diambil dengan makanan sehari-hari menyembuhkan keluhan kolesterol.
5. Masuk angin, batuk, dan sinusitis
Mereka yang menderita masuk angin berat harus meminum satu sendok makan madu dengan 1/4 sendok teh bubuk kayu manis dengan dicampur air hangat setiap hari selama tiga hari. Proses ini akan menyembuhkan batuk yang paling kronis, dingin, dan, membersihkan sinus.
6. Sakit perut
Madu yang dicampur dengan bubuk kayu manis dapat menyembuhkan sakit perut dan juga membersihkan bisul dari akarnya.
7. Meningkatkan imunitas tubuh
Penggunaan sehari-hari madu dan bubuk kayu manis memperkuat sistem kekebalan tubuh dan melindungi tubuh dari serangan bakteri dan virus. Para ilmuwan telah menemukan bahwa madu memiliki berbagai vitamin dan zat besi dalam jumlah besar.
Konstan menggunakan madu memperkuat sel-sel darah putih (di mana DNA terkandung di dalamnya) untuk melawan berbagai bakteri dan virus penyebab penyakit.
8. Gangguan pencernaan
Bubuk kayu manis yang dicampurkan dengan dua sendok makan madu yang dikonsumsi sebelum makanan dapat mengurangi keasaman dari makanan yang dimakan dan membantu proses pencernaan makanan lebih mudah.
9. Flu dan pilek
Seorang ilmuwan di Spanyol telah membuktikan bahwa madu berisi ‘bahan’ alami yang membunuh kuman influenza dan menyelamatkan pasien dari penyakit flu.
10. Umur panjang dan awet muda
Teh yang dibuat dengan madu dan bubuk kayu manis, jika diminum secara teratur, akan meringankan terserang penyakit akibat usia tua dan membuat awet muda. Caranya dengan mencampurkan empat sendok madu, satu sendok bubuk kayu manis, dan tiga gelas air teh yang direbus.
Minum 1/4 cangkir, tiga sampai empat kali sehari. Hal ini juga mampu membuat kulit usia tua menjadi lebih segar dan lembut.
11. Serak atau radang tenggorokan
Ketika tenggorokan memiliki gatal atau yang serak, mengambil satu sendok makan madu dan minum sampai habis bisa membantu memulihkan suara. Ulangi selama tiga jam setiap harinya, sampai tenggorokan merasa lebih baik.
12. Jerawat
Tiga sendok makan madu dan satu sendok bubuk kayu manis pasta yang dioleskan pada jerawat sebelum tidur dan mencucinya keesokan harinya dengan air hangat akan membantu menghilangkan jerawat. Ketika dilakukan setiap hari selama dua minggu, itu akan membantu menghapus semua jerawat dari akar.
13. Infeksi kulit
Menerapkan madu dan bubuk kayu manis di bagian kulit yang sama pada bagian yang terkena infeksi akan membantu menyembuhkan eksim, kurap dan segala jenis infeksi kulit.
14. Berat badan turun
Mengkonsumsi madu dan kayu manis bubuk yang dicampur air hangat setiap hari di pagi hari satu setengah jam sebelum sarapan dan pada saat perut kosong, dan pada malam hari sebelum tidur dapat mengurangi berat bahkan orang untuk yang paling gemuk.
Meminum campuran ini secara teratur juga akan mencegah kemungkinan lemak menumpuk dalam tubuh meskipun orang tersebut makan makanan yang tinggi kalori.
15. Kanker
Penelitian terbaru di Jepang dan Australia telah mengungkapkan bahwa kanker perut dan tulang telah disembuhkan dengan sukses menggunakan terapi madu dengan kayu manis.
Pasien yang menderita jenis kanker ini setiap harinya harus mengkonsumsi satu sendok makan madu dengan satu sendok teh bubuk kayu manis tiga kali sehari selama satu bulan.
16. Kelelahan
Studi terbaru menunjukkan bahwa kandungan madu sangat bermanfaat untuk tubuh. Warga yang mengkonsumsi madu dan bubuk kayu manis akan terhindar dari rasa lelah yang berlebihan.
Dr Milton, yang telah melakukan penelitian, mengatakan bahwa setengah sendok makan madu yang dicampur dalam segelas air dan ditaburi bubuk kayu manis akan membantu vitalitas tubuh meningkat.
17. Bau mulut
Orang dari Amerika Selatan, berkumur dengan satu sendok teh madu dan bubuk kayu manis dicampur dalam air panas, ini adalah hal pertama di pagi hari yang mereka lakukan. Hal ini membuat napas mereka tetap segar sepanjang hari.
18. Menyembuhkan gangguan pendengaran
Mengkonsumsi madu dicampur bubuk kayu manis akan membantu meringankan gangguan pendengaran, bahkan bisa menyembuhkannya.
19. Menghilangkan gas dalam perut
Penelitian yang dilakukan di India dan Jepang, mengungkapkan bahwa ketika mengkonsumsi madu dicampurkan dengan bubuk kayu manis akan membuat perut terasa lega dan tidak terasa ada gas berlebihan dalam perut.
Semoga informasi ini bermanfaat


Friday, February 12, 2016

TIPS SUPAYA TRANSMISI MATIK AWET

Tips Supaya Transmisi Matik Awet

Ada kebiasaan buruk yang bikin mobil dengan transmisi-matik cepat rusak. Kadang pengendara tak sadar kebiasaan yang membuat oli transmisi cepat menurun kualitasnya.
Mobil bertransmisi matic dewasa ini terus diminati masyarakat di Tanah Air. Terlebih mobil ini cocok digunakan di tengah lalu lintas perkotaan yang padat lalu lintas.
Bila pada model manual Anda harus memindahkan tuas transmisi sesuai kecepatan yang kita inginkan, pada transmisi matik pengendara cukup menggeser tuas ke posisi D saat mobil melaju. Perpindahan transmisi hanya dilakukan ketika pengendara menjumpai atau melalui jalan berklasifikasi khusus seperti tanjakan atau turunan yang curam. Rasanya pasti jauh lebih nyaman dan kaki tidak pegal. Kaki kiri bahkan diistirahatkan karena sistem transmisi matic mempensiunkan pedal kopling.
Karena asyiknya nyetir mobil tanpa harus memindahkan tuas transmisi, kadang kala pengendara tak sadar terhadap satu kebiasaan umum yang membuat oli transmisi cepat menurun kualitasnya bahkan kadang membuat kampas kopling gesek nendang. Lemah saat diajak lari, apalagi menempuh jalur menanjak.
Kebiasaan yang harus segera dikoreksi itu berlangsung pada saat mobil berhenti cukup lama. Misalnya, ketika tertahan di traffic light menunggu lampu berwarna hijau, atau bahkan pada saat antre di tengah kemacetan. Bila mobil diprediksi akan berada dalam posisi diam sekitar satu menit atau lebih, pindahkanlah tuas transmisi ke posisi N (netral). Demikian dilansir AstraWolrd.
Jangan lakukan cara yang kurang ramah terhadap transmisi. Dengan pertimbangan mobil akan segera melaju, masih banyak pengendara yang tetap menempatkan transmisi di posisi selain N. Lalu, agar mobil tidak bergerak, kaki kanannya menginjak pedal rem setelah diangkat dari pedal gas.
Tindakan keliru di atas akan membuat suhu oli transmisi meningkat drastis karena sedikit sekali aliran udara segar untuk mendinginkan transmisi pada saat kendaraan diam. Jika suhu oli transmisi cenderung meningkat di atas suhu kerjanya, maka kualitasnya akan turun sehingga otomatis akan membuat kemampuan transmisi menjadi menjadi lemah.
Selain itu menurunnya kualitas oli akan membuat gesekan pada kopling gesek di transmisi semakin besar, yang selanjutnya akan membuat kopling gesek tersebut tipis.

Oleh : Rendra Saputra